Serius..itulah kesibukan saya dua hari ini, sejak mendapat kabar dari penerbit bahwa TALES sudah akan mulai didistribusikan hari ini, Senin 22 Juni 2009. Meski baru akan masuk ke toko-toko buku paling cepat besok pagi, dan paling cepat lusa saya bisa melihat wujud aslinya, tapi sejak Sabtu kemarin saya sudah sibuk sendiri. Sibuk bikin tanda tangan kayak waktu mau lulus SD karena harus menandatangani ijasah!
Ini gara-gara saya tidak menggunakan nama asli, Suluh Pratitasari, dan memilih menggunakan MATATITA sesuai nama domain travelblog saya.
Berlembar-lembar kertas saya habiskan untuk mencoret-coret.
"Mbak, hari Sabtu besok bisa book-signing di Pesta Buku Jakarta kan?" Ditta, bagian promosi penerbit mencolek saya lewat YM! Membuat saya makin gencar berlatih tanda tangan. Duh, jangan-jangan kalo keseringan tandatangan "matatita", ntar giliran menandatangi slip kartu kredit bisa salah nih. Hihiii...
Selain mengarang tandatangan, kegiatan yang cukup menyibukkan saya adalah mengarang TRAVEL QUOTATION yang ingin saya bubuhkan khusus untuk pembeli buku via onlen. Saya terinspirasi Anita Roddick yang bukunya saya temukan di toko buku bekas. Di bukunya yang berjudul Body and Soul, Anita membubuhkan tandatangan dan quotation untuk salah seorang pembacanya yang bernama Donnie. Begini tulisnya: "Be courageous. It's the only place left uncrowded!" Meskipun Donnie kemudian meloakkan buku itu, tidak menyimpan dalam rak bukunya, tetapi quotation yang ditulis Anita Roddick toh bisa menginspirasi saya, yang ndilalah nemu buku itu di indonesia.
Dan, kenapa saya tidak mencontohnya ya?
Ini gara-gara saya tidak menggunakan nama asli, Suluh Pratitasari, dan memilih menggunakan MATATITA sesuai nama domain travelblog saya.
Berlembar-lembar kertas saya habiskan untuk mencoret-coret.
"Mbak, hari Sabtu besok bisa book-signing di Pesta Buku Jakarta kan?" Ditta, bagian promosi penerbit mencolek saya lewat YM! Membuat saya makin gencar berlatih tanda tangan. Duh, jangan-jangan kalo keseringan tandatangan "matatita", ntar giliran menandatangi slip kartu kredit bisa salah nih. Hihiii...
Selain mengarang tandatangan, kegiatan yang cukup menyibukkan saya adalah mengarang TRAVEL QUOTATION yang ingin saya bubuhkan khusus untuk pembeli buku via onlen. Saya terinspirasi Anita Roddick yang bukunya saya temukan di toko buku bekas. Di bukunya yang berjudul Body and Soul, Anita membubuhkan tandatangan dan quotation untuk salah seorang pembacanya yang bernama Donnie. Begini tulisnya: "Be courageous. It's the only place left uncrowded!" Meskipun Donnie kemudian meloakkan buku itu, tidak menyimpan dalam rak bukunya, tetapi quotation yang ditulis Anita Roddick toh bisa menginspirasi saya, yang ndilalah nemu buku itu di indonesia.
Dan, kenapa saya tidak mencontohnya ya?
selamat mbak tita, ditunggu lengkap liputan di pesta buku :)
ReplyDeletecongratulations, mbak Tita. Ditunggu cerita-cerita selanjutnya... Senang juga akhirnya kita bisa ketemu ya hehe.
ReplyDelete